Merupakan organisasi nirlaba di bawah Yayasan Zilla Nisaa, yang didirikan pada tahun 1999 di Padang. Lembaga ini mememilih fokus pada isu perempuan, dimana di tengah masyarakat masih banyak ditemukan diskriminasi terhadap perempuan dalam berbagai aspek kehidupannya, khususnya fakta kekerasan terhadap perempuan dalam masyarakat Minangkabau.
Penghapusan kekerasan terhadap perempuan merupakan ranah aktivitas yang dilakukan WCC Nurani Perempuan dengan mengembangkan strategi pencegahan, melakukan penanganan bagi perempuan korban dan mendorong hadirnya kebijakan yang memastikan terpenuhinya hak-hak perempuan khususnya perempuan korban kekerasan. Upaya pencegahan dan penanganan kekerasan terhadap perempuan ditujukan agar perempuan semakin berdaya.
Untuk menjalankan berbagai programnya WCC Nurani Perempuan membangun jaringan, baik dengan lembaga pemerintah, aparat penegak hukum, komunitas serta organisasi non pemerintah lainnya.
Menciptakan lingkungan tanpa diskriminasi dan kekerasan, khususnya terhadap perempuan.
- Membangun kesadaran berbagai pihak tentang diskriminasi dan kekerasan terhadap perempuan.
- Menyediakan layanan bagi perempuan korban kekerasan.
- Membangun jaringan untuk menyebarluaskan dukungan dan menguatkan gerakan sosial dalam upaya penghapusan diskriminasi dan kekerasan terhadap perempuan.
- Mendorong hadirnya berbagai kebijakan yang konstitusional dan memenuhi hak-hak perempuan, khususnya perempuan korban.
- Mengembangkan strategi pengelolaan dana untuk keberlanjutan lembaga.
Kami membuka peluang bagi setiap individu yang peduli untuk mengambil bagian sebagai relawan di lembaga ini dengan menghubungi kami via email ke npwcc@nuraniperempuan.org atau datang langsung ke alamat kami.